Resep MIE GORENG ACEH

MI GORENG ACEH 

Bahan :
● 3 sendok makan minyak untuk menumis
● 6 butir bawang merah, iris tipis
● 2 siung bawang putih, iris tipis
● 250ml kaldu sapi
● 100 gram daging sapi has dalam, potong dadu 1½cm
● 100 gram udang kupas
● 2 buah tomat merah, iris dadu
● 2 sendok makan seledri, cincang halus
● 1 batang daun bawang, iris halus
● 2 sendok teh garam
● 150 gram kol, buang tulang tengahnya dan iris tipis
● 75 gram taoge
● 2 sendok makan kecap manis
● 400 gram mi kuning basah
Bumbu halus :
● 5 butir bawang merah
● 3 buah cabai kering
● 4 buah cabai merah, buang bijinya
● 3 siung bawang putih
● 3cm kunyit, bakar
● 2 sendok makan kari bubuk
● 1 sendok teh merica
Pelengkap :
● Emping goreng
● Acar bawang merah dan mentimun
Cara membuat :
● Panaskan minyak lalu tumis bawang merah, bawang putih dan bumbu halus hingga harum.
● Tambahkan kaldu dan daging, didihkan sambil jerang di atas api kecil hingga daging empuk.
● Masukkan udang, tomat, seledri, daun bawang dan garam lalu masak hingga udang berubah warna.
● Tambahkan kol, taoge, kecap manis dan mi lalu aduk rata. Angkat dan sajikan panas bersama pelengkap.

Foto Meli Maharani.

Related Posts:

0 Response to "Resep MIE GORENG ACEH "

Posting Komentar