Resep Asem-Asem ikan lele

Resep Membuat Asem Asem Ikan Lele Pedas Gurih
Bahan :
  • ikan lele ukuran sedang 500 gr
  • daun salam 5 lembar
  • gula merah 1 sendok makan
  • cabe rawit hijau 15 buah ( belah 2 )
  • cabe merah besar 3 buah ( potong-potong )
  • air 350 ml
  • tomat 1 buah dipotong-potong
  • lengkuas 2 cm dimemarkan
  • kecap manis 2 sendok makan
  • garam 3/4 sendok makan
  • merica bubuk 1/2 sendok teh
  • bawang putih halus 4 siung
  • kemiri 3 butir dihaluskan
  • bawang merah 3 butir dihaluskan
  • minyak untuk menggoreng 500 gr
Cara Membuat Asem Asem Ikan Lele :
  1. Panaskan minyak lalu goreng ikan lele sampai matang dan kering, angkat sisihkan sejenak
  2. Tumis bumbu yang halus sampai matang lalu tuang air kedalamnya
  3. Diamkan hingga mendidih lalu masukkan garam, merica, kecap manis dan gula merah
  4. Jangan lupa masukkan juga lengkuas dan daun salam kedalamnya
  5. Aduk sebentar hingga larut kemudian masukkan ikan lele, potongan tomat dan potongan cabe
  6. Masak lagi sampai kuah menyusut dan matang lalu sajikan dengan nasi hangat

Related Posts:

0 Response to "Resep Asem-Asem ikan lele"

Posting Komentar